Selasa, 25 September 2012

PENANGGUNGAN ARCHEOLOGICAL TRAIL

Belajar, Berpetualang, dan Mencintai Tanah Air
         Tersirat sesaat ketika kita memendang Gunung Penanggungan yang terletak di wilayah Mojokerto dan PAsuruan gunung yang tidak begitu tinggi serta tidak ada Istimewanya. Namun berbagai penelitian telah banyak di laksanakan di sana, mengingat gunung ini hampir di setiap sudut lerengnya diketemukan situs purbakala. Mulai dari yang paling tua di Jolotundo sejak jamannya Empu Sindok hingga masa-masa Akhir Majapahit. Dalam sebuah naskah kuno Penanggungan juga di sebut sebagai Pawitra, alkisah dulu gunung ini di angkat oleh para Dewa dari Mahameru di India, namun ketika diletakkan (di Gunung Semeru saat ini) pulau Jawa jadi tidak imbang sehingga puncaknya harus dipotong dan diletakkan menjadi Gunung Penanggungan, namun jika kita cermati bentukGunung Penanggungan merupakan Miniatur dari Puncak Semeru.
          Keberadaan Gunung inilah yang meninspirasi saya pada pengembangan media belajar ruang di Ubaya Training Centre untuk membuat metode baru pembelajaran luar ruang yang bertajuk "Program Pelatihan Berbasis Karakter dengan Media Petualangan, Lingkungan Hidup dan Budaya" Sehingga kami buatlah Penanggungan Archeological Trail. Trail Archeology pertama di Indonesia yang bernuansakan Petualangan.

Mendaki sekaligus menelusuri Situs situs Purbakala di Penanggungan adalah salah satu pelajaran yang sangat menarik. Selain bisa menciptakan karakter cinta tanah air juga bisa belajar mengenai lingkungan hidup dan sekaligus Budaya aseli Indonesia.






Trail di bagi menjadi 4 lokasi atau 4 blog.
Blok Bekel melalui Sisi Barat. akan menelusuri Candi Kendai Sodo, Candi Naga,Candi Sinta, Candi Gentong , serta masih banyak candi kecil lainya. 

Trail Blok Gajah Mungkur
 Blok Gajah Mungkur yaitu sisi Utara Guunung Kita akan menelusuri Kerajaan Purba, Candi Gajah, Anak tangga, Candi Wayang, Candi KAMA IV, beberapa Goa dan masih banyak lagi candi kecil di sisi Utara Gunung Penanggungan.  
 
Candi Wayang (foto by: Tim Expedisi PAT)
















Pohon Cinta (foto by: Tim PAT)
Situs Goa (foto by:Tim PAT)


















Candi Kerajaan (foto By: Tim PAT)





Candi Gajah (foto By: Tim PAT)








Blok Selatang. Blok ini adalah blok paling axtreme mengingat kita harus naik dulu ke Puncak hingga menelusuri Lereng Barat menuju desa kedung Udi ada sekitar 12 Situs dan candi candi di sisi ini.
Discus Di Lereng Selatan



Summit


Lereng Barat dari Puncak

Jajaran Situs Candi lereng Barat


Candi Lurah lereng Barat

Selasa, 29 Mei 2012

DAFTAR ISTILAH DALAM ORIENTEERING



Aiming Off - tindakan dengan sengaja menuju satu sisi dari titik kontrol atau tempat sehingga anda sudah tahu jalan singkat atau berputar untuk mencapai kontrol sebelum anda melihat titik kontrol tsb.

attack Point - sebuah tampilan alam dekat dengan titik kontrol yang dapat di temukan tempatnya dengan navigasi yang cermat dengan menggunakan peta dan kompas.

Sudut Kompas - arah perjalanan yang diketahui melalui kompas.

Catching Feature (juga dinamakan Collecting Feature atau Backstop)- sebuah tampilan di peta dan di alam yang terletak di luar titik kontrol atau atau setelah melewati titik kontrol yang mengindikasikan bahwa target telah terlewati.

Cek Poin - sebuah tampilan di peta atau tanah yang dapat digunakan bahwa anda masih berada pada rute pilihan anda.

Kontur - garis di peta topografi yang menghubungkan tempat-tempat yang berketinggian sama dari permukaan laut.

Kamis, 23 Februari 2012

VENUE BARU DALAM BERKEGIATAN PETUALANGAN

Venue Baru di Dekat Kota Solo. Waduk Cebgklik; Kusworo Rahadyan

Solo dan sekitarnya sangat kaya akan content untuk ber petualang boleh di bilang, Karang anyar dengan Gunung Lawu dan sekitarnya, Wonogiri..Wow kota satu ini sangat exotic kegiatan petualangan mulai dari Darat Air dan Udara semua Punya. Sragen dengan Situs Purbakalangya di Sangiran. dan Boyolali denga Merapi Merbabunya. Berbicara tentang sebuah kegiatan luar ruang untuk peningkatan Kualitas SDM maka konsep baru yang ingi saya bahas saat ini adalah bagaimana kita bisa memulai sebuah kegiatan petualangan baik dengan tujuan untuk Fun and Refress atau untuk Petalihan bisa di mulai dari halaman kantor anda tanpa mengurangi esensi mutu pelatihan dan tetap menantang. Banyak kegiatan yang bisa di adopsi seperti, Orienteering, City Adventure, Adventure Racing bahakan City Challenge. 
Salah satu Venue Adventure Race & Finish Raft Building
 Kenapa berangkat dari halaman kantor anda? prinsip dari experiential learning adalah bagaimana kita bisa membawa peserta dari comfort zone mereka. sementara tren yang sekarang terjadi masih di seputar based on Games yang kadang peserta tidak mendapat manfaat apa apa karena lemahnya teknik fasilitasi dari para pemandunya. Kedua dikotomi yang sekarang terbentuk adantara outdoor training, outbound training semua setelah dilaksanakan hampir sama. kadang permainan yang sama dengan nama yang beda. Dan semuanya dilakukan di luar ruang di alam terbuka bahkan di tempat tempat wisata, Sungguh suatu investasi yang sia sia manakala kita sudah berangkat jauh dari rumah dari kantor tapi tanpa dapat input apa apa selain berwisata.
Sisi Keindahan Yang bisa di nikmati. Waduk Cengklik
Kenapa tidak melirik Venue terdekat tapi bisa menyuguhkan petualangan yang menjanjikan serta pemandangan yang tidak kalah bagusnya. Waduk Cengklik, terletak di sisi barat Kota solo sering dilewati mungkin di abaikan, sering di bicarakan mungkin kurang di perhatikan. Padahal banyak yang bisa ditawarkan. Outdoor Training in Adventure Racing Concept. Adventure racing menurut kamus online: Adventure racing (also called expedition racing) is a combination of two or more endurance disciplines, including orienteering (if an orienteering map is used) and/or navigation (when non-orienteering maps are used), cross-country running, mountain biking, paddling and climbing and related rope skills. An expedition event can span ten days or more while sprints can be completed in a matter of hours. There is typically no suspension of the clock during races, irrespective of length; elapsed competition time runs concurrently with real time, and competitors must choose if or when to rest. http://en.wikipedia.org/wiki/Adventure_racing. Jadi Aventure Race sudah merupakan kombinasi dari beberapa kegiatan luar ruang (adventure) seperti bersepeda, berlari, bernavigasi (peta kompas), Dayung dll. Waduk Cengklik sangat representatifi untuk kegiatan tersebut jadi kita tinggal mengemas baik sebagai weekend refreshing maupun untuk special training.
Venue Adventure RAce Waduk Cegklik
Beberapa kegiatan pengembangan SDM yang isa dilaksankan di Waduk Cengklik antara lain: Adventure team Building dengan konsep Raft Building, Canoeing, Fishing, Paddling dll. Semua itu akan di pandu oleh team yang berpengalaman serta standard safety yang tinggi.

Outdoor Activity Based Experiential Training

Pengembangan Pembelajaran Melalui Pengalaman (Experiential Learning)
Pelatihan dan pengembangan dengan metode Pembelajaran melalui Pengalaman bersentral pada pembangunan Sumberdaya manusia untuk perubahan sebuah organisasi atau perusahaan. Dengan pola pendekatan sebagai seorang trainer yang sudah menguasai di bidangnya Fasilitator akan menciptakan suasana yang mengajak peserta untuk menemukan jawaban mereka sendiri dari kegiatan yang di lakukan kaitannya dengan bidang mereka. Informasi dan simulasi baik tantangan maupun simulasi ringan yang di berikan oleh fasilitator akan menantang peserta untuk mengambil keputusannya sendiri tentang tindakan yang ia lakukan dan peserta sendiri yang akan menemukan jawabannya serta merasakan langsung jika gagal maupun berhasil itu semua adalah keputusan peserta sendiri yang akhirnya tertuju pada pemahaman individu untuk mereka membuat komitmennya sendiri.
Jadi yang terpenting dalam Experiential Learning adalah bukan dari hasil tetapi tertuju pada proses dalam mencapai tujuan tersebut. Sehingga melalui teknik Fasilitasi yang tepat peserta akan mampu menghubungkan pengalaman itu dengan tugas mereka di kehidupan yang nyata. Hasilnya adalah perubahan dari komitmen mereka.
 Metode pengembangan SDM melalui Experiential Learning atau umum disebut sebagai “Outbound”  ini  sangat populer disebabkan metode ini lebih efektif dalam membangun pemahaman terhadap suatu konsep dan membangun perilaku
  • Angkatan bersenjata
Menerapkan Experiential Learning untuk kepentingan mempersiapkan prajurit yang tangguh  dalam menghadapi kesulitan hidup baik dalam situasi aman maupun dalam situasi  perang.
  •   Dunia pendidikan
  Banyak memberikan kontribusi positif terhadap kesuksesan belajar
  •   Terapi kejiwaan
Pendekatan ini digunakan untuk meningkatkan konsep diri anak-anak yang  bermasalah; narkoba dan kesulitan didalam hubungan sosial. Lebih tahan terhadap  godaan narkoba,meningkatkan perasaan hidup bermasyarakat (sense of  Community)
  •   Perusahaan, Insitusi
Meningkatkan produtivitas perusahaan,  menemukan solusi permasalahan, meningkatkan team work, Leadership

Selasa, 14 Februari 2012

ADVENTURE BASED EDUCATIONAL TRAINING PROGRAM

Orienteering foto By: Kilenk

Nama Program: Adventure Team Building
Bentuk kegiatan program: Team Orienteering.

Fun Orienteering di Candi Ratu Boko. Foto by: Dito
ORIENTEERING berasal dari kata bahasa Swedia, orienteering yang artinya: “ melintasi medan tidak dikenali dengan dibantu peta dan kompas”. Beberapa devinisi orienteering lainya Orienteering adalah sebuah olahraga yang mana pesertanya harus mengunjungi sejumlah lokasi yang ditandai di medan sebenarnya (kontrol-kontrol) secepat mungkin dengan dibantu sebuah peta dan kompas. (Federasi OrienteeringInternasional, 2009).
Orienteering adalah sebuah olahraga keluarga yang membutuhkan ketrampilan-ketrampilan navigasi menggunakan sebuah peta dan kompas untuk bernavigasi dari satu lokasi ke lokasi yang lain pada medan yang tidak dikenali (http://en.wikipedia.org/wiki/Orienteering)

 Istilah ORIENTEERING awalnya  digunakan oleh kalangan militer negara-negara kawasan Skandinavia (Swedia, Norwegia & Finlandia) sebagai suatu metode latihan peta & kompas pada pertengahan tahun 1880-an yang sekarang sudah berkembang menjadi olah raga populer di manca negara, kegiatan ini syarat akan edukasi dan bisa digabungkan dengan kegiatan ringan atau tantangan games ringan di alam. Bentuk kegiatannya adalah : siswa di bagi menjadi beberapa kelompok kecil yang jumlahnya maksimal 10 orang. Tiap-tiap kelompok diminta melakukan perjalanan dan mencari beberapa titik control di lapangan yang ditandai dengan bendera atau lampion atau sandi (jika Treasure Hunt) dengan panduan Peta dan Kompas. Tanda tanda titik control di lapangan digambarkan juga di peta sehingga peserta harus mampu menentukan strategi, berdiskusi dan mencari siasat agar bisa menemukan semua titik control tersebut untuk mendapatkan point guna syarat membuat project berupa membuat rakit dan untuk bisa menyeberangkan semua anggota tim mengambil bendera di pulau atau tengah danau.

foto by: Kilenk

Team orienteering mengandung objective of  learning:
·       
  •  Self-confidence
  • Problem-solving
  • Decision Making
  • Co-operative learning
  • Team Building
  • Love of the Outdoors


Waktu lengkap dari materi team orienteering yang digunakan sebagai media belajar Team building bisa berfariasi antara 45 menit hingga 3 jam jika di padu dengan tantangan lainya.

PROJECT BUILDING DALAM TEAM BUILDING


Sebuah kenyataan bahwa utdoor training("outbon") sekarang ini berkembang sebagai aktifitas games di luar ruang. banyak kosep bagus tapi kenyataanya setelah di jalani masih menjadikan simulasi games sebagai materi dasarsnya. Melihat perkembangan ini kami telah merubah konsep outdoor training yang berdasarkan pada simulasi game ke konsep aktivitas. Pembelajaran kerja sama dalam sebuah tim seringkali selalu memakai simulasi permainan hal ini akan menuntut kepiawaian pemandu dalam menstransfer materi dari simulasi tersebut karena jika kurang tepat metodenya akan berkesan permainan biasa.
Bridge Building dalam Team Building. Foto by: Dito

Konsep project building dalam tema buildaing adalah mengedepankan pemberian kasus team building yang sebenarnya bukan simulasi semata. Sebagai misal sekelompok orang akan di beri tugas untuk membuat jembatan, rakit atau bahkan menara yang arus bisa digunakan oleh semua anggota tim dalamtugas selanjutnya.